http://beritajatim.com/detailnews.php/1/Ekonomi/2009-12-04/50941/Inilah_Manajemen_Baru_Bentoel
Jakarta - Pemegang saham menyetujui pemakaian mana PT Bentoel International Investama Tbk (RMAB) setelah resmi merger dengan PT BAT Indonesia Tbk (BATI).
"Ada penambahan direksi pada direksi keuangan, dan saya akan menjabat sebagai komisaris, penggabungan manajemen ini akan efektif pada 1 Januari 2010," kata Nicolaas Bernadus Tirtadina yang menduduku posisi baru sebagai komisaris utama RBMA, usai RUPS di Jakarta, Jumat (4/12/2009).
Susunan Dewan Komisaris hasil penggabungan usaha ini antara lain Presiden Komisaris Djoko Moeljono, John Youngson Moffat dan Nicolaas Bernadus Tirtadinata sebagai komisaris, dan komisaris independen dipegang Rudy Rene de Ceuninck van Capelle dan James Richard Suttie.
Sedangkan susunan direksi antara lain Presiden Direktur antara lain Jeremy David Pike, dan posisi direktur dipegang oleh Andre Willem Joubert, Heru Kuntjoro, dan Chrisdianto tedjawidjaja.
Pengangkatan direksi dan dewan komisaris perusahaan hasil penggabungan akan dilaksanakan sesuai dengan peraturan Bapepam-LK No.IX.I.6 Komite Audit dan Sekretaris Perusahaan telah dibentuk sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku. [hid/bjo]
Sumber : inilah.com