LAWAN PERSIK SIAP TURUN
BATU 21/01/09. Menghadapi Persik Kediri di pertandingan perdana putaran kedua Super Liga, 2 Februari nanti, Arema bisa sedikit bernafas lega. Sekalipun sampai kemarin, belum ada lagi tambahan pemain asing terbaru. Hal itu bisa terjadi karena kembalinya bek senior, Alexander Pulalo.
Pemain yang sangat dituakan di Arema ini, sudah mulai pulih dari bekapan cedera lutut kanannya. Bukan itu saja, pemain asal Papua ini juga sudah ikut bergabung pada sesi latihan inti tim sejak Senin (19/1) sore. Kaka, begitu dia akrab disapa, sebelumnya absen pada training center (TC) di Pulau Bali, 11-17 Januari lalu. Saat Suroso dkk menyelesaikan TC, dia justru sibuk dengan program terapi pemulihan cederanya.
Kira-kira, kondisiku kini sudah 90 persen pulih dari cedera lutut. Moga-moga sebelum lawan Persik, kondisiku sudah 100 persen siap main untuk Arema. Aku ingin Arema awali putaran kedua dengan kemenangan, ujar Kaka kepada Malang Post usai latihan di Stadion Gelora Brantas Batu, pagi kemarin.
Hadirnya Alex tentunya berkah bagi amunisi lini belakang Arema yang semakin komplit. Utamanya, sektor kiri yang kini juga diperkuat bek kiri anyar, Edar Hendra Samudra. Kini, pelatih Gusnul Yakin setidaknya memiliki banyak pilihan dalam menentukan siapa dari keduanya yang menjadi starter. Gusnul tentunya akan memilih siapa dari keduanya yang paling siap tampil.
Sementara itu, Alex sendiri sangat antusias menyambut partai Derby Jatim super panas, Arema menjamu Persik. Pasalnya, tim berjuluk Singo Edan ini belum sekalipun menang atas Persik sepanjang pertemuannya terhitung sejak musim 2004. Rekor paling bagus, yakni saat Arema ditahan imbang 2-2 oleh tim asal Kota Tahu itu di Stadion Gajayana musim 2004 lalu. Setelah itu, selalu saja kalah.
Kami harus memenangkan pertandingan itu. Arema harus mengubah catatan buruk itu disetiap lawan Persik. Di kandang besok, saatnya bagi Arema mengalahkan Persik. Semua harus kerja keras, ujar pemain kelahiran Jayapura, 8 Mei 1973 ini yang dikenal sebagai motivator tim ini. (Mpost)