http://beritajatim.com/detailnews.php/5/Olahraga/2009-12-29/52887/Mantab!!_Skuad_Singo_Edan_Mulai_Kembali_Utuh
Selasa, 29 Desember 2009 15:01:02 WIB
Reporter : Brama Yoga Kiswara
Malang (beritajatim.com) - Kabar baik menghinggapi kondisi Tim Singo Edan. Pasca diguncang isu hengkangnya sejumlah pemain dan pelatih, skuad asuhan Robert Albert yang kini menduduki peringkat atas Indonesia Super League itu, pelan tapi pasti sudah mulai utuh kembali.
Hal itu terlihat saat latihan perdana jelang libur Tahun Baru nanti di Lapangan Agrokusuma, Kota Batu, Selasa (29/12/09) pagi.
Dari seluruh skuad pemain Singo Edan, semua pemain lokal Arema sudah menendang bola seperti biasanya. Wajah-wajah santai pun terlihat saat mereka memainkan game-game ringan dibawah asuhan asisten pelatih Arema Joko Susilo. Dari seluruh punggawa Arema itu, yang tidak ikut berlatih adalah Piere Njanka, Landry Pouyange, M Ridhuan, Noh Alam Syah, serta pelatih Robert Albert.
"Robert memang masih liburan Natal. Sedang Landry dan Njanka, juga liburan ke negaranya di Prancis," ungkap Humas Arema, Sudarmaji saat ditemui usai latihan perdana Arema digelar.
Menurut Sudarmaji, untuk Noh Alam Syah dan M Ridhuan juga masih di Singapura karena persiapan bergabung dengan Timnas mereka jelang Pra Piala Asia. Sedangkan satu-satunya pemain lokal yang absen saat latihan itu hanyalah Rahmad Affandi. "Affandi memang ijin absen latihan karena menggelar selamatan lantaran istrinya mau melahirkan. Tapi secara keseluruhan, Tim Singo Edan juga mulai berbenah diri pasca diterpa krisis financial," terang Sudarmaji.
Suasana latihan yang terlihat akrab dan penuh canda itu, sinyal positif tidak jadinya para skuad Arema untuk hengkang, mulai terasa. Beberapa pemain asing bahkan sudah berjanji akan datang kembali setelah libur panjang natal dan tahun baru usai. Tak hanya itu, kepastian bergabungnya kembali para pemain asing Arema terpancar setelah pertemuan di Bali dengan Robert Albert, sedikit ada titik terang.
"Robert juga akan kembali ke Malang pada tanggal 3 Januari 2010 nanti. Ia sudah pasti datang. Termasuk, para pemain asing yang sudah memberikan kepastian akan bergabung dengan tim pada tanggal itu," papar Sudarmaji.
Dengan dimulainya latihan pagi tadi, skuad tim Singo Edan mulai berbenah diri kembali dan akan menjadikan masalah polemic yang mencuat beberapa hari lalu, jadi bahan intropeksi semua elemen Arema baik itu manajemen, pengurus dan yayasan.
"Yang pasti, kita berterima kasih juga pada teman-teman media yang ikut peduli dan tetap mendukung keberadaan Arema. Masalah pelik kemarin, adalah masukan dan bahan intropeksi bagi kedepannya agar tim ini, menjadi kapabel dan professional," pungkas Sudarmaji. [yog/kun]